Cari Blog Ini

Rabu, 09 Maret 2016

Orang Baik

Menjadi seorang yang baik bukanlah sesuatu yang mudah,karena setiap apa yang kita lakukan selalu menjadi hal negatif itu sebagian orang,apakah kita tidak bisa menjadi orang baik.??
seperti apakah orang baik itu..??apakah orang yang selalu tekun beribadah?,apa orang yang suka menolong?,atau orang orang yang suka memberikan senyuman manis dan selalu menghibur kita.
setiap orang selalu memiliki hal negatif,tidak ada orang yang terlahir sempurna di dunia ini,semua punya sifat iri,marah,dendam,dengki,dan hal hal buruk lainnya.
lantas bagaimana orang baik itu..?
orang orang yang bisa mengendalikan dirinya atas hawa nafsunya tanpa adanya suatu pandangan dari masyarakat yang ingin mengakui dirinya.

Selasa, 28 Desember 2010

Sabtu, 26 Desember 2009

aku

  • aku bukan orang kaya yang dikelilingi oleh harta
  • aku tak pandai merangkai kata seperti yang dilakukan pujangga
  • aku tidaklah romantis yang selalu berkata manis
  • aku bukanlah pangeran yang tampan rupawan
  • aku tidaklah pintar seperti seorang ilmuwan
  • tapi yang perlu kau ketahui.....,aku cinta kepadamu
  • sedalam laut di samudra
  • setinggi langit di angkasa
  • seluas alam semesta
  • setulus mentari yang menyinari bumi
  • suci seperti tetesan embun pagi
  • sekeras karang di lautan
  • mungkin hanya itu yang dapat kuberikan
  • sebagai manusia yang tak sempurna

Jumat, 25 Desember 2009

arti cinta


cinta itu manis melebihi apapun yang manis di dunia ini,yang mungkin dikatakan penjual madu.
cinta itu wangi menghiasi hari-hari yang sepi,kata gadis penjual bunga.
cinta adalah keindahan yang tak dapat digambarkan,salah seorang pelukis mengatakan.
cinta suatu misteri yang tak terpecahkan karna tak ada yang menjelaskan secara detil,peneliti menambahkannya.
cinta tak dapat dirumuskan karena tidak ada yang bisa menjabarkannya,kata guru matematika.
tapi apakah yang dikatakan seorang penggali kubur tentang cinta...???
ia berkata cinta itu abadi,walau orang yang kita sayangi pergi meninggakan kita tetapi cintanya akan selalu ada.

teman



teman adalah harta yang paling berharga,coba banyangkan kita hidup tanpa teman mungkin terasa sepi dan menjenuhkan.tapi kenapa banyak orang yang tidak mengerti apa arti dari teman itu.banyak diartikan teman itu ada jika kita punya uang atau teman itu ada hanya bila kita kaya.ternyata itu kesalahan,ternyata arti teman yang sebenarnya itu lebih luas,teman adalah orang yang ada waktu kita susah ada ketika kita sedih dan selalu ada disetiap apapun posisi kita.teman tidak melihat status kita tetapi teman melihat cara bagaimana kita memperlakukannya.seorang teman adalah harta yang paling berharga dalam hidup kita.jadi sayangilah teman kita seperti kita menyayangi diri kita.